ANALISIS PERANCANGAN UI/UX DESIGN DALAM PROTOTYPE SMART UNIJA BERBASIS WEB DENGAN METODE HEURISTIC EVALUATION MENGGUNAKAN TOOLS FIGMA
ANALISIS PERANCANGAN UI/UX DESIGN DALAM PROTOTYPE SMART UNIJA BERBASIS WEB DENGAN METODE HEURISTIC EVALUATION MENGGUNAKAN TOOLS FIGMA
Abstract
ABSTRAK - Aplikasi Smart Unija adalah aplikasi berbasis web yang digunakan untuk mengelola data akademik dan administrasi mahasiswa di Universitas Wiraraja. Penelitian ini bertujuan untuk merancang user interface dan user experience (UI/UX design) dalam prototype Smart Unija berbasis web untuk mahasiswa Universitas Wiraraja. Pengembangan dilakukan untuk mengevaluasi dan mengidentifikasi masalah pada prototype aplikasi Smart Unija menggunakan tools figma agar dapat disempurnakan sebelum dikembangkan lebih lanjut. Smart Unija dirancang untuk memudahkan akses informasi, layanan akademik dan non-akademik bagi mahasiswa. Metode heuristic evaluation dilakukan untuk mengevaluasi prototype yang dirancang berdasarkan prinsip-prinsip metode heuristic evaluation. Penelitian ini dilakukan dengan memberikan kuisioner sesuai dengan 10 prinsip penilaian heuristic evaluation serta menggunakan skala likert untuk pengolahan data yang didapat dari penyebaran kuesioner kepada mahasiswa Universitas Wiraraja. Sehingga dapat disimpulkan bahwa 10 indikator variable dari metode heuristic evaluation yang dibahas terdapat sekelompok kekurangan yang harus diperbaiki dan menghasilkan jumlah data dari kuisioner pertama (tampilan lama) dengan hasil data 227 indikator responden setelah penulis memberikan rekomendasi desain tampilan baru untuk aplikasi Smart Unija dengan menggunakan tools figma mendapatkan jumlah hasil data 102 indikator responden. Hasil analisis penelitian ini menggunakan metode heuristis evaluation tampilan lama menghasilkan nilai 44,21, sedangkan tampilan baru menghasilkan nilai 2,32. Nilai indikator yang lebih sedikit yang mempengaruhi meningkatnya kualitas tampilan untuk aplikasi smart unija sesuai dengan kebutuhan mahasiswa Universitas Wiraraja.
References
Thyvalikakath, T. P. (2019). Comparative study of heuristic evaluation and usability testing. Stud Health Technol Inform, 123.
Benjamin , W. (2018). User Interface Design. Jurnal Scientia, 112.
Browner. (2015). Communicating the User Experience: A Practical Guide for Creating Useful UX Documentation. New Riders, 34.
Chintha. (2018). Heuristic Evaluation-A System Check. IOSR Journal of Computer Engineering, 67-72.
Debbie , S. e. (2017). User Interface Design. Stud Health Technol Inform, 129.
Garrett. (2019). A Framework for Experience Design. ACM.
Gliem, J. &. (2019). Calculating, Interpreting, and Reporting Cronbach's Alpha Reliability Coefficient for Likert-Type Scales. Midwest Research-to-Practice Conference in Adult, Continuing, and Community Education., 72-73.
James , R. (2017). Principles of Object-Oriented Analysis and Design. Addison-Wesley.
Johanes , A. F. (2024). Analisis Antarmuka Pengguna Aplikasi PeduliLindungi untuk Meningkatkan Pengalaman Pengguna dengan metode Evaluasi Heuristik. IT Journal Research and Development (ITJRD), 115-117.
Lastri, a. n. (2017, 06 monday). pengenalan UI/UX Design. pengenalan UI/UX Design, p. 23.
Pressman. (2017). Analisis Perancangan design. Graminner, 122.
Rajlich, B. (2020). The Role of Prototyping in the Software Development Life Cycle. Proceedings of the TOOLS USA 2000 Technical Conference, 29.
Roto , e. a. (2016). User Experience - Towards an unified view. Nature Research.
Sari Dewi, F. (2022). Analisis Usability Menggunakan Metode Heuristic Evaluation dan Web Usability Evaluation Tool pada Website ACC Career. Jurnal Buana Informatika, 167.
Setiaji , A. A. (2024). Analisis desain UI/UX pada aplikasi dompet digital menggunakan metode heuristic evaluation. Jurnal Scientia, 878.
Widoyoko, E. (2018). Teknik Penyusunan Instrumen Penelitian. Yogyakarta: Pustaka Belajar.